IMG-LOGO
Home Nasional Respon Ganjar soal Kabar Namanya Masuk Bursa Capres KIB: Kata Siapa?
nasional | politik

Respon Ganjar soal Kabar Namanya Masuk Bursa Capres KIB: Kata Siapa?

2022 Anjas - 17 Januari 2023 14:51 WITA
IMG
MENJADI PESERTA - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo/ Foto: IG @ganjar_pranowo

POJOKNEGERI.COM - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo merespon pertanyaan awak media perihal kabar dirinya masuk bursa calon presiden (capres) Koalisi Indonesia Bersatu atau KIB.  

Mengenai kabar itu, Ganjar tak banyak bicara dan kemudian bertanya balik kepada awak media. 

"Kata siapa?" ucap Ganjar di Sentul, Bogor, Selasa (17/1).

Ganjar juga enggan berspekulasi tentang langkah PDIP menuju Pilpres 2024. Dia tak mau berkomentar soal nama dirinya lebih favorit ketimbang Puan Maharani dalam bursa capres PDIP.

Dia mengatakan persoalan capres bukan urusannya karena itu merupakan wewenang Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Urusannya PDI Perjuangan. Sudah, itu nanti urusannya Bu Mega," ucap Ganjar.

Nama Ganjar memang manjdi satu dari beberapa nama yang masuk dalam bursa calon presiden untuk Pilpres 2024. 
 
Pada Oktober 2022 lalu, Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Bima Arya Sugiarto, mengatakan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) mempertimbangkan dengan serius sosok Ganjar Pranowo sebagai Capres yang diusung pada 2024.
 
Adapun KIB terdiri atas PAN, Partai Golkar, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Bima menjelaskan, partainya telah membuka keran komunikasi informal dengan Ganjar. Sementara di internal PAN dan PPP nama Ganjar juga sudah mencuat sebagai capres. Kendati demikian, mengingat Ganjar masih kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Bima menyebut bakal menunggu keputusan internal PDIP.

“Kita masih menunggu keputusan PDIP seperti apa. Mas Ganjar juga belum bersikap. Tapi KIB saya kira menimbang dengan sangat serius sosok Mas Ganjar,” kata Bima di Jakarta, Sabtu, 29 Oktober 2022 lalu. 

(redaksi)



 

 

Berita terkait