Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) terus melakukan upaya dalam meningkatkan kualitas pendidikan di provinsi yang berjuluk Benua Etam ini. Saat ini Pemprov Kaltim menetapkan SMA Garuda yang sebelumnya dikenal sebagai SMA Negeri 10 Samarinda sebagai salah satu dari tiga sekolah unggulan di Kaltim. Sekolah ini diharapkan mampu mencetak lulusan berdaya saing global, sejajar dengan standar pendidikan dunia. Pemprov Kaltim menggratiskan seluruh biaya pendidikan untuk siswa kelas 10, termasuk fasilitas boarding school.
Selengkapnya