IMG-LOGO
Home Nasional Kirim Bunga ke Megawati, Sekjen Gerindra Beberkan Alasan Prabowo Pilih Anggrek
nasional | umum

Kirim Bunga ke Megawati, Sekjen Gerindra Beberkan Alasan Prabowo Pilih Anggrek

2025 Alamin - 26 Januari 2025 02:15 WITA
IMG
Presiden Prabowo Kirim Bunga Anggrek ke Megawati/ist

POJOKNEGERI.COM -  Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengungkap alasan Prabowo mengirimkan bunga anggrek.

Diketahui, pada Kamis (23/1/2025) kemarin, Prabowo Subianto mengirimkan bunga anggrek kepada Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk hadiah HUT ke-78.

Bunga tersebut dikirimkan saat Prabowo tak bisa bertemu Megawati saat ulang tahun karena lawatannya ke India.

Bunga anggrek yang diberikan Prabowo itu berwarna putih, ungu, serta perpaduan keduanya.

Bunga anggrek pemberian Prabowo itu diletakkan dalam rumah Megawati.

Pemberian bunga dari Prabowo ke Megawati tersebut sontak menjadi perbincangan publik.

Terkait hal itu, Ahmad Muzani mengungkap alasan Prabowo mengirimkan bunga anggrek tersebut.

Muzani mengatakan Prabowo memilih anggrek sebagai hadiah karena bunga itu menjadi kembang favorit Presiden kelima Indonesia tersebut.

"Kenapa anggrek? memang Bu Mega itu mencintai anggrek, diantara banyak bunga yang disukai oleh Bu Mega itu diantaranya anggrek favoritnya," ujar Muzani, Sabtu (25/1) dikutip dari CNNIndonesia.

Muzani menjelaskan pemberian bunga anggrek kepada Megawati sebagai tanda persahabatan sekaligus doa.

Ia menegaskan pemberian anggrek oleh Prabowo kepada Megawati hal biasa di antara sahabat yang saling memberi doa.

"Doa dari seorang sahabat, dari seorang kawan. Itu sesuatu yang biasa," pungkasnya. (*)

Berita terkait