IMG-LOGO
Home Sports Hasil Argentina vs Bolivia - Cetak 3 Gol, Messi Pecahkan Rekor Pele
sports | sepakbola

Hasil Argentina vs Bolivia - Cetak 3 Gol, Messi Pecahkan Rekor Pele

2021 Anjas - 12 September 2021 00:47 WITA
IMG
Lionel Messi. Dirinya pecahkan rekor Pele usai mencetak 3 gol ke gawang Bolivia dalam Kualifikasi Piala Dunia Zona Conmebol/ IG @leomessi

POJOKNEGERI.COM - Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Amerika Serikat, Tim Nasional Argentina sukses kalahkan Bolivia 3-0. 

Laga Argentina vs Bolivia itu dihelat di Stadion Monumental Antonio Vespucio Liberti Buenos Aires, Jumat (10/9/2021) pagi. 

Dalam laga itu, kapten Argentina Lionel Messi mencetak hattrick. 

Hattrick Lionel Messi terjadi pada menit ke 14, 64 serta 88. 

Sumbangan hattrick Lionel Messi itu membuat namanya kini telah mengemas 79 gol selama membela timnas Argentina. 

Rekor itu pun mengalahkan rekor dari striker legendaris Brasil, Pele. 

Sebelum hadirnya 3 gol dari Messi itu, rekor dipegang Pele dengan 77 gol untuk Brasil di level internasional. 

Hasil ini pun membuat Argentina kantongi 18 poin di tempat kedua klasemen kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Conmebol. 

Posisi puncak saat ini ditempati oleh Brasil. 

5 Negara teratas di klasemen sementara kualifikasi Piala Dunia Zona Conmebol

NegaraPoin
Brasil24
Argentina18
Uruguay15
Ekuador13
Kolombia13

(redaksi) 

Berita terkait